Nabi Tercintaku – Juara 2

Ya Rabb….
Alhamdulillah engkau telah mempertemukanku dengan bulan yang penuh kebahagiaan ini,
bulan yang penuh kegembiraan ini.

Ya Rabb….
Sungguh bahagia hati ini,
bisa berjumpa dengan maulid nabi.

Ya Rabb….
Ku berdoa semoga tercurah rahmat dan hidayahmu di bulan ini,
bulan yang penuh kebahagiaan,
bulan yang penuh kegembiraan,
dan keberkahan

Ya Nabiku
Nabi Muhammad SAW
Nabi tercintaku

Kutulis rindu di dalam lubuk hati yang paling dalam
Ku selalu sebut namamu di setiap doaku
Ku selalu ingat namamu di setiap hembusan nafasku

Ya Nabiku…..
Di bulan yang penuh rahmat ini
Bulan yang penuh berkah ini
Bulan yang penuh kebahagiaan ini
Bulan maulid nabi Muhammad SAW

Ya Nabiku…
Engkaulah suri tauladan bagi seluruh umat manusia

Ya Nabiku…
Nabi tercintaku
Nabi muhammad SAW

Silviyani Rusyadi
2020


Nama: Silviyani rusyadi
Kelas: VIII E

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *